[dentistry.fk.unsoed.ac.id, Rab, 17/06/2020] Sosmas peduli merupakan penggalangan dana yang diadakan oleh Department Sosial Masyarakat Keluarga Besar Himpunan Mahasiswa Kedokteran Gigi Fakultas Kedokteran Universitas Jenderal Soedirman yang nantinya akan didonasikan. Pada masa pandemi Covid-19 memang sangat berbahaya dan memiliki dampak buruk yang sangat mempengaruhi kehidupan manusia, terutama untuk tenaga kesehatan dan ekonomi masyarakat. Oleh karena itu kegiatan sosmas peduli sekarang ini dilakukan kegiatan penggalangan dana untuk membantu tenaga kesehatan dan untuk membantu kebutuhan masyarakat yang terdampak Covid-19.
Kegiatan pertama pada sosmas peduli ini yaitu “Open Donasi KBMFK peduli Covid-19”. Open Kegiatan KBMFK peduli Covid-19 ini merupakan penggalangan dana yang dilakukan oleh kolaborasi seluruh kegiatan mahasiswa di bidang sosial yang terdapat di Fakultas Kedokteran Universitas Jenderal Soedirman dan hasilnya akan didonasikan kepada Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Banyumas untuk memenuhi kebutuhan APD dan handsanitizer bagi tenaga kesehatan yang sedang berjuang melawan pandemic Covid-19. Kegiatan ini diadakan dengan harapan dapat mebantu tenaga kesehatan yang sedang berjuang melawan Covid-19. Pada kegiatan tersebut dilakukan penggalangan dana pada tanggal 24 – 30 Maret 2020. Setelah donasi terkumpul, hasil penggalangan dana pada kegiatan tersebut langsung disalurkan kepada Ikatan Dokter Indonesia (IDI). Kegiatan ini berjalan dengan lancar namun karena adanya pandemic ini proses serah terima donasi kepada IDI Banyumas dilakukan secara online.
Kegiatan kedua yang dilakukan pada sosmas peduli yaitu “Foramen” atau “Fokus Bersama Melawan Corona” yang merupakan kegiatan sosial untuk meningkatkan kepedulian terhadap sesama saat masa pandemi ini berlangsung, yaitu dengan menyebarkan sembako kepada kepada masyarakat yang terdampak COVID-19 yang bekerja sama dengan Dompet Dhuafa Cabang Banyumas. Tujuan diadakannya kegiatan ini yaitu untuk membantu kebutuhan masyarakat yang membutuhkan di wilayah Kabupaten Banyumas yang terdampak covid – 19, memfasilitasi civitas akademika dan mahasiswa KBMKG Unsoed untuk berbagi di bulan Ramadhan, dan memberikan kebermanfaatan terhadap sesama civitas akademika Kedokteran Gigi Universitas Jendral Soedirman. Adapun capaian diadakannya kegiatan ini adalah tersalurkannya bantuan sembako kepada masyarakat Banyumas dan harapannya dapat membantu bagi orang yang membutuhkan. Dalam pelaksanaannya, dilakukan open donasi dari seluruh Keluarga Besar Kedokteran gigi Universitas Jenderal Soedirman pada tanggal 05 – 20 Mei 2020 dan pada 17 Juni 2020 hasil open donasi tersebut dibagikan kepada masyarakat Banyumas yang terdampak Covid-19 dalam bentuk sembako.
Maju terus pantang mundur, tak kenal menyerah!(Oim)
#SosmasPeduli
#DepartemenSosialMasyarakat
#SinarKebaikan
#HIMAKBMKG20/21
#SemangatBersinarTebarkanKebaikan!